

Please do not sleep yet... ;)
Please do not sleep yet... ;)
2025-04-11T16:29:14 | TURU Bed Editorial Team
Mimpi pasti dialami banyak orang saat ia tertidur. Sobat TURU pasti pernah bermimpi kan saat tertidur pulas. Tapi terkadang, bermimpi yang ceritanya seru membuat kalian bangun lebih happy. Kenapa ya bisa begitu? Ayo simak hal berikut ini!
Mimpi dan tidur memiliki ikatan yang erat. Ternyata bermimpi itu juga bisa mempengaruhi kualitas tidur seseorang loh! Bermimpi yang positif dapat meningkatkan relaksasi dan suasana hati, sementara bermimpi buruk dapat menyebabkan kecemasan, terbangun tiba-tiba, dan kesulitan untuk tidur kembali. Selain mimpi yang happy dan juga mimpi yang buruk, ada juga bermimpi yang intens. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bermimpi yang intens, terutama bermimpi buruk, dapat mengganggu kualitas tidur dan menyebabkan seseorang terbangun dengan perasaan lelah.
Tidak ada bukti kuat bahwa tidur yang nyenyak selalu identik dengan tidak bermimpi. Sebaliknya, mimpi yang menyenangkan dapat menjadi bagian dari tidur yang berkualitas. Bermimpi juga berperan dalam proses belajar dan konsolidasi memori di otak. Bermimpi dapat menjadi respons tubuh terhadap berbagai emosi yang dialami, dan dapat membantu kita memproses emosi tersebut. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa bermimpi penting untuk kebugaran tubuh dan meningkatkan konsentrasi saat melakukan aktivitas.
Namun, ada beberapa orang yang mudah mengingat mimpinya saat terbangun. Hal ini bisa terjadi karena pengaruh beberapa faktor, yaitu bangun tanpa alarm, keinginan kuat untuk mengingat mimpi itu kembali sebelum tidur, hingga tidak sengaja mengingat mimpi di waktu yang tidak berdekatan. Namun adakalanya, kita hanya mengingat mimpi kita diakhiran momen mimpinya saja.
Berbicara mengenai kualitas tidur, berikut hal-hal yang bisa kalian implementasikan untuk meningkatkan kualitas tidur juga.
Jadi, Sobat TURU udah paham kan mengenai mimpi dan juga cara agar tidur berkualitas. Agar tidur makin berkualitas kalian bisa gunain kasur dati TURU nih. Kalian bisa cek kasur kita di sini! Kita juga memiliki beberapa tipe kasur yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan kalian loh! Ayo check out sekarang!
Category :